Info Loker PT SIIX Ems Indonesia Terbaru 2024
PT SIIX EMS Indonesia adalan salah satu perusahaan ternama yang bergerak dalam bidang manufaktur komponen elektronik.
PT SIIX EMS Indonesia merupakan perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) asal Jepang yang merupakan bagian dari SIIX Corporation, Jepang.
SIIX corporation merupakan perusahaan global yang memiliki anak perusahaan di beberapa negara seperti China, Philipina, Thailand, Brazil, Amerika, Jerman, dan termasuk Indonesia.
SIIX memulai bisnisnya di Indonesia pada April 1999 dengan mendirikan PT SIIX Electronics Indonesia yang berlokasi di Batam.
Pada November 2010, pabrik baru PT SIIX EMS Indonesia didirikan di Kawasan Industri KIIC Karawang.
Alamat PT SIIX Ems Indonesia
Kawasan Industri KIIC – Jl. Maligi VIII Lot S-4, Margakarya, Kec. Telukjambe Barat, Kab. Karawang
Saat ini PT SIIX Ems Indonesia sedang membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi posisi berikut:
Operator Produksi
dengan kualifikasi sebagai berikut:
- Perempuan diutamakan (Laki-laki boleh melamar)
- Berusia 18 Tahun dan maksimal Kelahiran tahun 2000
- Berpendidikan minimal SMA/SMK sederajat
- Sehat jasmani dan rohani
- Memiliki nomor handphone yang bisa dihubungi (WA Aktif)
- Bersedia bekerja dengan sistem shift
- Tinggi badan minimal perempuan 155 cm dan laki laki 165 cm
- Bersedia bekerja dengan status magang
Jika memenuhi kualifikasi perusahaan, silahkan mengirimkan lamaran beserta CV anda melalui Email Rekrutmen di bawah.
recruitment.gokkomirai@gmail.com
CC ke : recruitment@gomindo.co.id
Subject : Operator Produksi_Nama Anda
Posting Komentar